Belanja Online

Toko online untuk solusi praktis

Toko Online

Bagi anda yang menyukai kepraktisan silakan kunjungi toko online Pusaka GPS untuk mendapatkan solusi GPS Server & Tracker yang berkualitas & terbaik yang dapat diandalkan dan terpercaya.

Image Image

Kami melayani pembelian online yang lebih ditujukan untuk penggunaan pada kendaraan pribadi dan bisnis skala mikro yang lebih mengutamakan kebutuhan dasar pelacakan. Dengan harga yang sangat kompetitif tentunya cukup menarik minat untuk meningkatkan keamanan kendaraan pribadi, operasional, maupun bisnis rental. Tracking GPS juga akan meningkatkan kepercayaan pelanggan bagi kendaraan logistik skala kecil.

Beberapa tipe GPS sangat mudah dipasang sendiri dengan bekal pengetahuan yang minimal. Kami menyediakan video petunjuk pemasangan untuk tipe GPS yang perlu penanganan khusus. Bilamana merasa tidak yakin, pelanggan dapat membawa kendaraan ke bengkel terdekat dengan tambahan biaya, atau datang ke kantor-kantor cabang kami untuk pemasangan ataupun pemeliharaan gratis.

Pembelian offline ditujukan untuk penggunaan pada bisnis korporasi dimana lebih diutamakan pelayanan baik pada saat pemasangan, penggunaan secara korporat untuk meningkatkan kemampuan pemantauan dan kontrol terhadap armada, sampai dengan pemeliharaan bilamana diperlukan.

Garansi tertera dengan jelas di bagian detil deskripsi produk. Kami telah melakukan kontrol terhadap kualitas setiap barang yang kami kirimkan kepada pelanggan. Klaim kerusakan pada saat penerimaan barang hanya berlaku apabila ada bukti berupa video unboxing tanpa putus tanpa editing.

Pastikan anda mendokumentasikan penerimaan barang anda dengan merekam video unboxing sesaat setelah paket diterima. Kami tidak menerima aduan kerusakan barang dalam bentuk apapun tanpa video unboxing. Klaim bisa dilakukan melalui aplikasi atau website dimana anda melakukan belanja online. Klaim berlaku apabila unit rusak pada saat paket diterima, dan bukan karena kesalahan user seperti kena air, jatuh, pecah, hilang, dibongkar dll. Representatif kami akan segera menindaklanjuti laporan anda dalam 7 hari kerja.

Anda dapat melakukan pemasangan sendiri, namun pastikan pemasangan dilakukan oleh orang yang ahli agar unit terpasang dengan baik dan benar serta tidak merusak bagian kendaraan anda.

Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan saat memasang alat GPS:

  1. Pastikan anda sudah paham jalur kelistrikan kendaraan anda. Salah satu cara memasang alat GPS di kendaraan adalah dengan menyambungkan kabel on/off atau kabel plus minus yang ada di aki kendaraan anda. Kabel plus yang dipilih bisa sumber tegangan langsung atau mengambil kabel plus dari kontak on.
  2. Untuk memasang jalur kelistrikan bisa mengambil dua kabel berwarna merah dan hitam. Biasanya merah untuk kabel plus sedangkan hitam untuk kabel minus. Pastikan kabel plus sudah tersambung dengan sekring. Hal ini bertujuan mengantisipasi korsleting yang bisa terjadi sewaktu-waktu. Setelah menyambung, posisikan GPS tersebut di tempat yang sekiranya tidak mudah terdeteksi. Misalnya di balik dasbor, plafon, bawah jok, atau di dekat aki. Harap diingat, alat GPS ini umumnya tidak boleh terkena air. Maka jangan meletakkannya di bagian bawah mobil sebab bisa langsung rusak jika terkena air.
  3. Setiap penjualan unit telah kami konfigurasi untuk terhubung dengan server kami sehingga anda cukup memastikan kartu SIM telah terpasang dengan benar. Ketika kontak on atau mesin dinyalakan, maka sesaat GPS akan tampil di aplikasi dan siap digunakan. Link aplikasi terdapat pada buku petunjuk yang kami sertakan.

Sebagi informasi, bagi mereka yang sudah terbiasa pemasangan ini hanya memakan waktu 45 menit sampai 1 jam. Agar mudah kami menyertakan link video petunjuk pemasangan sendiri yang mudah untuk anda ikuti. Namun apabila anda masih bingung atau kesulitan untuk memasang alat GPS tracker, kami siap membantu anda.

Pemasangan gratis dapat dilakukan di kantor pusat dan cabang kami:

  • Kantor Pusat Gedung Training Blue Bird
    Jl. Halim Perdana Kusuma No.1 Kb. Pala Kec. Makasar
    Kota Jakarta Timur
    DKI Jakarta
  • Kantor Cabang Blue Bird Bandung
    Jl. Terusan Buah Batu No.194
    Bandung
  • Kantor Cabang Blue Bird Cilegon
    Jl. Akses Tol Cilegon Timur No. 9 Kedaleman Kec. Cibeber
    Cilegon
  • Kantor Cabang Blue Bird Yogyakarta
    Jl. Raya Janti KM 3 No.4 Blok O
    (Seberang RS AURI dr. Hardjolukito)
    Yogyakarta
  • Kantor Cabang Blue Bird Solo
    PT Angkasa Pura Bandara Adisumarmo
    Solo
  • Kantor Cabang Blue Bird Solo
    PT Angkasa Pura Bandara Adisumarmo
    Solo
  • Kantor Cabang Blue Bird Semarang
    Jl. Brigjen Sudiarto No.492 Pedurungan
    Semarang
  • Kantor Cabang Blue Bird Surabaya
    Jl. Platuk Donomulyo XV No.2
    Surabaya
  • Kantor Cabang Blue Bird Denpasar
    Jl. Raya By Pass Nusa Dua No.4 Jimbaran
    Denpasar
  • Kantor Cabang Blue Bird Mataram
    Jl. Koperasi No.102, Kel. Dayan Peken Kec. Ampenan
    Mataram
  • Kantor Cabang Blue Bird Medan
    Jl. Kapten Muslim No.92, Dwikora Medan Helvetua
    Medan
  • Kantor Cabang Blue Bird Batam
    Jl. Yos Sudarso No.10 Sei Jodoh
    Kec. Batu Ampar, Batam
    Kepulauan Riau
  • Kantor Cabang Blue Bird Palembang
    Jl. Angkatan 45 No.962 Ilir Barat
    Palembang
  • Kantor Cabang Blue Bird Padang
    Jl. By Pass KM.13 Sungai Sapiah Kec. Kuranji
    Padang
  • Kantor Cabang Blue Bird Bangka Belitung
    Jl. Soekarno Hatta RT.15/RW.005 Dul
    Kec. Pangkalan Baru Bangka Tengah
    Bangka Belitung
  • Kantor Cabang Blue Bird Pekanbaru
    Jl. Soekarno Hatta Kav.36 Tengkeran Barat Kec. Marpoyan Damai
    Pekanbaru
  • Kantor Cabang Blue Bird Balikpapan
    Jl. Mayjend Sutoyo No.29 Klandasan Ilir
    Balikpapan
  • Kantor Cabang Blue Bird Makasar
    Jl. Barawaja No.14 Karawisi Utara, Panakukang
    Makassar
  • Kantor Cabang Blue Bird Manado
    Jl. Arie Lasut No.97 Kombos Timur Kec. Singkil
    Manado

Kami hanya menerima pemasangan alat yang dibeli melalui toko kami. Silahkan hubungi kami untuk membuat perjanjian pemasangan dengan teknisi kami. Apabila anda tidak memungkinkan untuk datang ke kantor, kami siap memandu anda melalui telepon atau video call.

Anda dapat menggunakan kartu SIM yang anda sudah miliki, namun pastikan provider kartu SIM anda menjangkau wilayah operasional kendaraan anda sehingga monitoring kendaraan dapat dilakukan tanpa kendala. Tentu saja anda harus memastikan kartu SIM yang digunakan mempunyai paket data internet yang cukup.

Apabila anda belum memiliki kartu SIM, kami juga melayani pembelian paket data kartu SIM sesuai dengan kebutuhan anda.

Input/output pada alat GPS dapat memperluas skenario penggunaan pada perangkat, seperti di Teltonika FMB920. Input digital dapat digunakan untuk pemantauan status kunci kontak on/off, pintu, tombol alarm dan mematikan kendaraan dari jarak jauh.

Tergantung tipe GPS yang digunakan, sensor-sensor tambahan seperti ibutton, RFID, temperatur, kelembaban, bahan bakar dan lainnya dapat ditambahkan untuk skenario yang lebih kompleks. Silakan hubungi kami untuk berkonsultasi.

Tergantung pada skenario yang akan dicapai, aplikasi dapat disetel untuk memberitahukan apabila ada anomali pemakaian kendaraan. Misalnya kendaraan hanya boleh dipakai di area tertentu. Atau kendaraan hanya dapat dioperasikan oleh pengemudi tertentu. Atau kendaraan tidak boleh ngetem terlalu lama, dan seterusnya.

GPS bukan hanya untuk pelacakan saja. Silakan konsultasikan kebutuhan anda kepada kami untuk memaksimalkan penggunaannya.

Dipercaya oleh Korporasi

Adidas
AFT
Big Bird
British Petroleum
Citi Trans
Coca Cola Amatil
Conoco
Huawei
Jackal Holidays
JGC
Iron Bird Logistics
May Bank
OCBC Bank
PGN
PTPN V
PTPN VI
REKIN
Samsung
Standard Chartered
TTLC
UOB
Yaskawa